Seni menanam dalam akuarium atau yang akrab disebut aquascape ini semakin populer dan banyak diminati. Aquascape memiliki nilai seni dan dinilai unik. Namun, harus diperhatikan pula bagi pemula yang ingin menanam dengan mengetahui media tanam aquascape sederhana agar lebih mudah diikuti.

Media tanam dalam aquascape pada dasarnya selain berguna untuk tempat tumbuhnya tanaman, juga berguna sebagai penunjang keindahan. Media tanam yang digunakan pun beraneka macam. Semua media tanam yang digunakan harus dipastikan aman dan sudah steril.

Mengenai hal tersebut, sebagai pemula perlu mengetahui media tanam apa saja yang cocok digunakan dalam aquascape dan bagaimana cara menanam tanaman untuk aquascape?

Untuk informasi lebih jelasnya, silahkan simak isi artikel di bawah ini!

Apa Saja Media Tanam Aquascape untuk Pemula?

Jika Anda berniat untuk belajar membuat aquascape, ada baiknya untuk memulai dari yang paling sederhana dan mudah dipahami untuk pemula. Pastikan Anda telah memilih media tanam yang tepat untuk aquscape nanti.

Pemilihan media tanam untuk aquascape dapat dilakukan dengan mencocokan karakter tanaman yang akan ditanam dan besar kecilnya wadah akuarium yang akan diisi. Sebagai pemula, Anda dapat mempersiapkan dan memilih beberapa media tanam berikut ini.

1. Pasir Silika

"</figure

Pasir jenis ini biasanya akan dijadikan dasar pada bagian aquarium. Silika sendiri memiliki tekstur yang halus dan berwarna putih. Pasir silika yang bagus biasanya memiliki warna yang putih bersih. Salah satu media tanam aquascape ini dijual berdasarkan kualitasnya.

Semakin bagus dan putih warna pasirnya, akan semakin tinggi harga jualnya. Selain itu, pasir jenis ini juga dapat Anda cari dengan mudah dalam berbagai kemasan ukuran sesuai kebutuhan.

2. Pasir Malang

"</figure

Pasir malang menjadi salah satu media tanam untuk aquascape yang paling banyak digunakan. Jenis pasir ini berasal dari lahar gunung berapi dan umunya memiliki warna yang gelap, seperti cokelat kehitaman sampai merah.

Pasir malang sangat cocok digunakan sebagai media tanam aquasape. Terlebih jika Anda menginginkan warna dasar yang gelap untuk aquascape Anda. Selain itu, pasir malang juga banyak dijual dan sangat mudah ditemukan sehingga Anda tidak perlu repot mencari.

3. Pasir Bali

Pasir Bali

Sama seperti Namanya, pasir ini berasal dari Bali. Ciri khasnya adalah warnanya yang putih cerah dan teksturnya yang tidak terlalu halus. Penggunaan pasir ini pun sangat mudah. Cukup cuci terlebih dahulu seperti sedang mencuci beras sebelum digunakan sebagai media tanam.

4. Pasir Kandila

Pasir Kandila

Berbeda dengan beberapa jenis pasir sebelumnya, pasir kandila merupakan pasir buatan pabrik yang biasanya memiliki banyak warna. Namun kelebihan dari pasir kandila adalah warnanya yang cantik dan tidak membosankan, selain itu pasir ini pada umumnya sudah bersih dan tidak perlu dicuci lagi.

5. Soil Aquascape

"</figure

Soil pada umumnya memiliki fungsi yang sama dengan tanah. Namun, disebut soil karena memiliki tekstur seperti pasir dengan bentuk butiran lebih besar dari pasir. Selain itu, soil memiliki kelebihan sudah mengandung nutrisi yang dinutuhkan oleh tanaman.

Selain itu, tekstur dari soil juga lebih berat sehingga sangat cocok untuk menahan akar tanaman agar tidak mudah tercabut. Namun dibanding dengan pasir biasa, media tanam aquascape ini memiliki harga yang sedikit mahal serta memiliki masa pakai yang harus diganti sewaktu-waktu.

Cara Menanam Tanaman dalam Aquascape

Cara Menanam Tanaman dalam Aquascape

Perhatikan cara menanam aquascape dengan mudah untuk pemula berikut ini.

· Siapkan Bahan dan Perlengkapan

Hal paling penting sebelum membuat aquascape adalah mempersiapkan segala bahan beserta perlengkapan yang ada. Anda dapat menyiapkan akuarium dengan ukuran sesuai keinginan, media tanam, tanaman, batu-batuan kecil, pupuk, hingga air bersih.

· Mengatur Dasar Akuarium

Letakkan pasir pada dasar akuarium sebagai pondasi untuk tanaman yang akan ditanam nantinya. Pastikan kondisi pasir yang akan digunakan sudah bersih dan steril.

· Tambahkan Pupuk Dasar

Setelah menambahkan pasir, tambahkan juga pupuk dan taburkan di antara pasir. Penambahan pupuk ini dimaksudkan agar tanaman dapat tumbuh subur dan berkembang dengan baik.

· Tambahkan Dekorasi

Anda dapat meletakan bebatuan sederhana atau batang kayu sebagai penambah keindahan aquascape. Penggunaan bebatuan tidak wajib namun dapat memperindah isi akuarium Anda nantinya.

· Mulai Menanam

Siapkan tanaman yang sudah Anda pilih kemudian sebelum mulai meletakkan tanaman, isi seperempat akuarium dengan air terlebih dahulu. Setelahnya dapat dimasukkan tanaman dengan letak yang sesuai dengan keinginan agar lebih estetik.

· Tambahkan Air pada Akuarium

Langkah selanjutnya adalah menambahkan air pada akuarium. Tambahkan air secara perlahan agar tidak merusak susunan aquascape yang telah Anda buat.

· Memasang Peralatan Pendukung

Dikarenakan ekosistem yang dibuat berada di dalam air, maka diperlukan peralatan pendukung seperti filter, lampu, dan diffuser CO2. Penggunaan beberapa peralatan ini mampu membuat aquascape Anda subur dan bertahan lama.

Kesimpulan

Memiliki aquascape haruslah didasari dengan pengetahuan mengenai perawatan dan media tanam aquascape yang baik. Jika pemilihan media tanam dan cara merawat aquascape yang dilakukan sudah tepat, selain indah tanaman juga akan tumbuh subur di dalam akuarium.

Baca Juga:10 Jenis Tanaman Air Tawar di Kolam dan Aquarium

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses User Verification plugin to reduce spam. See how your comment data is processed.