Punya lahan sempit bukanlah suatu alasan untuk tidak memiliki taman rumah. Apalagi jika Anda adalah orang yang sangat suka merawat ataupun mengoleksi berbagai jenis tanaman hias.

Memiliki banyak bunga di rumah yang tak terlalu luas memang sedikit sulit. Apalagi bila harus memajang tanaman tersebut di lantai rumah. Namun hal ini tidak akan terjadi bila Anda menyiasatinya dengan menggunakan taman gantung.

Sesuai namanya, maka Anda harus memilih jenis tanaman gantung untuk teras rumah. Kehadirannya mampu mempercantik rumah tanpa harus memakan banyak tempat.

Contoh Tanaman Hias Gantung dengan Bunga Cantik

Memilih tanaman gantung akan membuat rumah Anda terkesan lebih hidup. Apalagi jika memilih tanaman yang memiliki bunga indah dan berwarna-warni. Di bawah ini ada beberapa tanaman gantung dengan bunga cantik yang jadi rekomendasi.

1. Petunia

Petunia merupakan tanaman yang memiliki bentuk bunga kecil. Karakteristik lain adalah bentuk daunnya menyerupai hati atau oval, serta mahkota bunganya tampil dalam kelopak tunggal atau ganda yang bentuknya seperti terompet yang cantik.

Keindahan tanaman gantung ini tak perlu Anda ragukan lagi. Disamping itu, bunga petunia memiliki aroma harum di pagi hari, sehingga wanginya akan semerbak memenuhi taman Anda. Bunga ini memiliki beberapa variasi warna, seperti merah, putih, kuning, ungu serta kombinasi.

Jika Anda mahir dalam perkembangbiakan petunia, maka bukan tidak mungkin bila seluruh warna tersebut bisa tumbuh di satu pot yang sama. Menarik bukan menjadikannya sebagai tanaman hias untuk pot gantung?

  1. Zygocactus atau Schlumbergera truncata

Zygocactus atau Schlumbergera truncata merupakan tanaman yang berasal dari famili kaktus. Untuk dapat hidup dan tumbuh dengan baik, maka tanaman ini perlu cuaca yang cenderung panas. Maka dari itu, Anda bisa menggantung pot bunga zygocactus di area teras yang terkena sinar matahari secara langsung.

Perawatannya pun harus telaten supaya tumbuh lama dan awet, mengingat sifat tanaman tersebut yang tahan panas. Tapi perlu Anda tahu. Zygocactus cenderung berbeda dari jenis kaktus lain yang identik dengan tanaman tandus, kering dan gersang.

Karakteristik bunga ini memiliki corak warna yang indah. Mulai dari warna putih, pink, merah hingga beberapa warna kombinasi. Bentuk tanaman ini akan tunduk ke bawah ketika mekar. Hal inilah yang menjadikannya semakin menarik untuk dijadikan tanaman gantung.

3. Bunga Begonia

Begonia juga masuk dalam daftar bunga yang cocok dijadikan tanaman gantung. Tapi satu hal kebanyakan orang belum tahu. Di mana jenis tanaman ini masih merupakan famili dekat dengan buah melon, timun serta labu.

Bahkan, terdapat hingga 1.500 jenis Begonia yang berasal dari Afrika, Amerika dan juga Asia Tenggara. Akan tetapi, tanaman ini cocok untuk ditanam di Indonesia yang beriklim tropis atau subtropis.

Begonia menjadi salah satu rekomendasi, lantaran memiliki bentuk daun yang padat dan ornamental. Bagian daun ini biasanya asimetris dan mempunyai variasi warna yang mempesona.

4. Anggrek

Salah satu jenis bunga hias yang sangat terkenal dan jadi favorit para pecinta tanaman adalah anggrek. Di dunia, bahkan terdapat hingga ratusan jenis bunga anggrek. Daya tarik anggrek yang membuatnya spesial dan elegan adalah tampilannya yang sempurna.

Karakteristik anggrek sendiri adalah mempunyai masa mekar yang lebih dari masa mekar rata-rata bunga lain. Yaitu hingga 6 minggu per masa mekarnya. Bunga anggrek ini bisa Anda jadikan hiasan taman teras rumah sebagai tanaman gantung. Anda bisa menanamnya dengan mudah tanpa membutuhkan banyak perawatan.

5. Oxalis Triangularis

Tanaman hias bernama Oxalis Triangularis bisa dijadikan bunga gantung dengan tampilan yang berwarna-warni. Adapun yang menarik dari bunga ini adalah bagian daunnya yang dapat terbuka di siang hari dan menutup pada saat malam hari.

Untuk bentuk daunnya sendiri, tanaman Oxalis tampil dengan daun segitiga yang unik. Tak heran, jika tanaman ini cocok dijadikan hiasan bunga gantung. Meletakkannya di pot gantung teras rumah, akan membuat teras Anda semakin cantik dan menawan.

Berbagai contoh tanaman di atas bisa menjadi solusi bertanam bunga di area rumah, meski tanpa memiliki lahan luas. Buatlah konsep tanaman pot gantung dengan memilih bunga yang berwarna-warni. Gantung memanjang di pinggiran teras atau di satu sisi untuk membuat taman.

Jadi bagi Anda yang tinggal di lahan sempit, kini tetap bisa mempercantik rumah dengan bunga-bunga ini. Pastikan saja Anda merawatnya dengan baik. Jangan lupa menyiram atau menyemprotnya dengan air, buang ujung tanaman yang mati, serta pangkas satu atau dua kali setelah rimbun.

Cukup mudah bukan bertanam di rumah sempit dengan tanaman hias gantung? Kini, Anda bisa menerapkannya di teras rumah Anda. Buat hunian Anda lebih menarik dan asri dengan cara ini.

 

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses User Verification plugin to reduce spam. See how your comment data is processed.